Bahasa/Translate

Minggu, 30 September 2012

KEUNTUNGAN BAGI SISWA


Program sertifikasi siswa adalah program untuk meningkatkan mutu pembelajaran sebuah mata pelajaran sehingga bertaraf internasional. Melalui program ini, selain nilai, siswa juga dapat memperoleh pengakuan kompetensi oleh NIIT dalam bentuk Microsoft sertifikat . Cara ini sangat efektif, efisien waktu, dan biaya lebih murah; lulusan tidak perlu lagi mengambil kursus dan sertifikat yang sama setelah lulus.
Program ini bertujuan mempertajam fokus program-program yang  diwujudkan dalam mutu pembelajaran yang bertaraf internasional dalam hal:
  • Kurikulum, NIIT memiliki 600 pegawai yang tersebar di seluruh dunia dengan tugas untuk meneliti kebutuhan kompetensi tenaga kerja yang dibutuhkan industri sesui platform perangkat lunak yang banyak digunakan. Kurikulum disusun berdasar kebutuhan dalam industri ini.
  • Methodology, NIIT telah berpengalaman bagaimana pembelajaran dapat dilaksanakan secara efektif agar lebih banyak lulusan yang memperoleh kompetensi. NIIT fokus pada cara-cara orang belajar di lingkungan Teknologi Informasi. NIIT memiliki visi agar manusia dapat meraih suskses terbantu komputer, baik saat belajar serta saat berkarir.
  • Placement, NIIT mengajarkan pada setiap partner atau sekolah bagaimana unit penempatan lulusan bekerja. NIIT akan memberi training bagaimana menjalin kerjasama dengan industri, mengerti kebutuhan industri secara lebih detil, mengerti bagaimana menyeleksi lulusannya, mengerti kebutuhan training lulusannya, dan mengerti bagaimana cara mengundang industri agar bersedia menggunakan lulusannya. NIIT mengusahakan agar unit penempatan lulusan ini dipercaya industri dan akhirnya calon siswa termotivasi datang kesekolah karena merasa lebih mudah mencari kerja setelah lulus.
  • Fasilitas, NIIT menyertakan fasiltas belajar dalam bentuk buku dan e-learning yang lengkap. Mutu, NIIT memiliki metode praktis yang mudah diimplementasi untuk menjaga mutu pembelajaran. NIIT akan mengajarkan bagaimana menggunakan formulir-formulir untuk penjaminan mutu pembelajaran. 

Apa keuntungan bagi siswa?
·         Buku pelajaran standar internasionaldari NIIT (sama di 8200 institusi, di 43 negara, di 5 benua).
·         Tidak perlu mengambil kursus yang sama setelah lulus, sehingga hemat waktu dan biaya.
·         Memperoleh model pembelajaran kelas dunia (metode LACC)
Bagaimana meningkatkan mutu pembelajaran?
·         Buku untuk siswa tersedia lengkap dan selalu mengikuti perkembangan kebutuhan kompetensi SDM di industri
·         Menggunakan metodologi khusus yang disebut Learning Architecture based on Collaborative Constructivism (LACC) agar lebih banyak siswa yang mencapai kompetensi Soal-soal ujian standar dalam bentuk online test.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih,
Komentar anda telah kami terima, akan segera kami verifikasi